Memasarkan Rumah Penginapan via Traveloka? Bersiaplah!


Sudah 1 tahun beberapa rumah penginapan / Guesthouse kami dipasarkan oleh Traveloka. Sebelumnya kami sudah mengikuti Online Travel Agency (OTA) lain seperti, Homeaway, Booking dotcom, Pegipegi dan Airbnb. Pemasaran di Traveloka cukup baik, sudah lebih dari 10 transaksi masuk via Traveloka Pembayaranpun lancar, sebelum tamu masuk / Check-In uang sudah ditransfer ke rekening kami. Mantap!! Hal tersebut tentu menguntungkan bagi semua pihak (Pemilik Guesthouse, tamu dan pihak Traveloka). Sebagai pengelola beberapa rumah yang dijadikan Guesthouse tentu kami sibuk menerima booking di luar Traveloka.

Jika anda berminat memasarkan rumah penginapan via Traveloka, berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan dan menjadi catatan penting kami.

1. TIDAK BISA MINTA INFO KONTAK TAMU

Salah satu kebijakan di Traveloka adalah anda sebagai pemilik penginapan tidak bisa / dilarang meminta nomor kontak (HP, email dll) tamu. Begitu pula sebaliknya. Anda tidak bisa berkomunikasi dengan tamu meski mereka sudah bayar ke traveloka. Para tamu tidak bisa meminta bantuan apapun ke pihak penginapan misal tersesat menuju penginapan anda. Mereka harus berusaha sendiri mengikuti arahan google map.

2. SELALU SIAP 24 JAM.

Karena pihak tamu dan pihak penginapan tidak bisa komunikasi, maka pemilik penginapan harus standby 24 jam di tempat. Karena tamu bisa datang jam berapa saja tanpa konfirmasi. Bisa jadi tamu sudah berada di depan penginapan sambil terbengong-bengong. Pernah kejadian tamu datang beberapa jam lebih awal sebelum Check-In. Penginapan anda saat itu masih ada tamu yang belum Check-Out. Meski kesalahan di pihak tamu, namun anda tentu ikut merasakan kepanikannya.

3. ANDA TIDAK BISA MENOLAK BOOKING. 

Setiap ada booking via traveloka artinya tamu sudah bayar ke Traveloka. Booking tidak bisa dibatalkan oleh pemilik penginapan dengan alasan apapun. Traveloka sangat menjaga keamanan tamu dan menjaga kredibilitas perusahaan. Bagaimana jika ternyata anda tidak bisa menerimanya karena alasan lupa tutup slot, tempat sudah ditempati? Solusinya adalah anda harus mencari penginapan lain sebagai pengganti lalu diinfokan ke Traveloka agar diteruskan ke Tamu. Syukur-syukur jika tamu mau menerimanya. Kalau tidak, maka anda sebagai pemilik penginapan akan kena semprot dan anda harus minta maaf habis2an dengan tamu pada saat Check-In. Solusi lain adalah tamu anda yang sudah duluan booking harus dibatalkan dan uang dikembalikan atau dicarikan penginapan lain.

4. SEGERA UPDATE KESEDIAAN TEMPAT

Anda harus update kesediaan tempat (rumah atau kamar) sesegera mungkin!
Jika anda telat / lalai update slot beberapa menit saja, maka bisa jadi double booking. Oleh karena itu harus ada operator selalu siap update slot / Room Allotment. Apalagi tampilan tera traveloka cukup membingungkan, tidak ada indikasi hari pada slot, sulit diakses via handphone dan sering diminta update password.


Karena hal-hal tersebut kami menjadi Stress dan waswas jika menerima booking Traveloka yang datang tiba-tiba dan tanpa bisa berkomunikasi dengan tamu. Akhirnya kami memutuskan hubungan dengan Traveloka dan cukup puas menggunakan Airbnb dan Media Sosial saja. Semoga bermanfaat.





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Solusi TV LED Coocaa ke Digital Audio to Analog Converter tidak keluar suara di Speaker Aktif External

TV LED IKEDO 32 Inch Komentar Review Indonesia

Komentar Rumah Hantu Yogya Kepatihan Bandung